Selamat Datang di Kans Radio Pontianak

Hal-Hal Simple Yang Menyebabkan Kita Menjadi Stres

Senin, 17 Maret 20140 komentar


Kudu Tau ni, ternyata hal yang simple yang kita anggap sepele ternyata bisa membuat kita stres ni. mungkin kita sering mengalami stres namun tidak pernah menyadari apa yang membuat kita stres. nah, kini di Duta Kans saya bakal sharing-sharing sedikit ni tentang hal-hal yang simple yang kita sepele kan yang dapat membuat kita menjadi stres.
langsung aja deh, apa-apa aja hal simple yang disepelekan yang dapat membuat kita stres.

1. Berbohong
Ternyata berbohong mampu menimbulkan stres dalam diri kita. mengapa? karena dengan berbohong itu sama aja dengan menumpukan beban terhadap diri kita dan pernyataan bohong itu juga akan membuat kita tertekan dan kepikiran terus, apalagi dalam hal tersebut adalah sesuatu yang serius.
hal ini lah yang akan membuat kita stres. so, yang suka berbohong dicoba deh untuk jangan berbohong lagi.

2. Jatuh Cinta
Ternyata jatuh cinta bisa membuat diri kita stres loh, padahal kebanyakan orang beranggapan bahwa hal ini adalah hal yang paling membahagiakan. tetapi hal ini juga dapat menyebabkan kita stres. itu dikarenakan disaat menjalin hubungan dalam berpacaran kita sering bertengkar karena tidak saling memahami karakter pasangan kita masing-masing, apalagi disaat hubungan tersebut END atau berakhir. oleh sebab itu lah jatuh cinta juga bisa membuat kita sedikit stres.

3. Menghadapi Orang Yang Menjengkelkan
mengapa hal ini dapat membuat kita stres? karena untuk menghadapi orang yang menjengkelkan perlu kesabaran yang tinggi, dan apabila kita tidak dapat menghadapi orang tersebut dengan sabar maka dapat membuat emosi kita meningkat dan sedikit sensitif bahkan terhadap banyak orang. nah, rasa emosi dan rasa sensitif itu lah yang dapat membuat kita stres dan bahkan dapat membuat kita marah-marah tidak jelas.

4. Berdiam Diri
Kebanyakan orang untuk melakukan relaksasi dengan cara berdiam diri dengan suasana tenang tanpa suara ribut. Tetapi hal ini tidak lah efektif untuk melakukan relaksasi dan bahkan dapat membuat kita stres dengan keadaan seperti ini. karena dengan suasana seperti ini ketika ada sedikit suara yang membuat kita terganggu hal itu akan membuat kita risau dan bahkan membuat kita emosi. hal itu lah yang memicu kita menjadi stres.

5. Ulang Tahun
Kalo yang satu ini mungkin sedikit aneh ni, kenapa?
karena kalau yang namanya ulang tahun pasti banyak yang mikirin uang untuk traktir teman-teman, apalagi dikerjain pasti stres banget tu kalo udah yang namanya dikerjain. apalagi kita pas kebetulan lagi galau karena pacar. itu pasti bakalan stres banget tu, dikerjain+galau = stres deh. so, hidup itu di nikmati aja deh.

6. Terlalu Banyak Kegiatan
Tiap orang memerlukan space untuk 'bernafas', rehat, dan rileks. Oleh karena itu, usahakan untuk mengatur ulang jadwal kita. Apa gunanya punya banyak uang jika toh pada akhirnya semua itu hanya habis untuk obat anti-stres. iya gak? so. life is relaxed.

jadi, buat kamu yang tidak ingin stres dan ingin hilangin stresnya. bawa santai aja deh hidup ini ngapain banyak beban pikiran. santai tapi pasti bro... gito.....
Share this article :

Posting Komentar

 
Support : [BSI] | Belajar dan Berbagi
Copyright © 2014. Kans Radio 88.4 FM Pontianak - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Modify by CaraGampang.Com
Proudly powered by Blogger